Mengantisipasi Cuaca Buruk, Polda Kepri Menyiagakan 9 Kapal Patroli
jpnn.com - BATAM - Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) menyiagakan ratusan personel mengantisipasi kejadian buruk akibat cuaca ekstrem yang melanda wilayah itu beberapa hari belakangan ini.
Selain itu, Polda Kepri juga menyiagakan sembilan kapal patroli di beberapa tempat.
“Personel yang kami siagakan 170 petugas dari Polda Kepri, itu belum digabungkan dengan personel polres jajaran di Kepri,” kata Direktur Kepolisian Air dan Udara Polda Kepri Kombes Boy Herlambang saat dihubungi di Batam, Minggu (29/1).
Selain personel, Boy menyebutkan bahwa pihaknya menyiagakan kapal patroli yang sudah ditempatkan di setiap kabupaten/kota.
“Ada 9 kapal patroli yang sudah kami siagakan di Batam, Lingga, Karimun, Bintan, Anambas, dan Natuna,” ungkap dia.
Boy mengimbau seluruh masyarakat pengguna transportasi laut dan nelayan agar selalu waspada terhadap cuaca ekstrem.
Dia mengatakan pantau terus informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
“Nelayan jangan memaksakan melaut jika kondisi tidak memungkinkan,” katanya.
BMKG Hang Nadim Batam mengeluarkan peringatan waspada cuaca ekstrem di wilayah perairan Kepri. Polda Kepri menyiagakan 9 kapal patroli.
- Prakiraan Cuaca Jakarta Jumat Ini, Hujan dari Pagi Sampai Sore
- Prakiraan Cuaca Hari Ini: Waspada Potensi Hujan Petir di Wilayah Berikut
- Prakiraan Cuaca BMKG, Kota Besar Indonesia Diguyur Hujan Hari Ini
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 19 November: Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar di Indonesia
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia