Mengapa Komdis PSSI Belum Sidangkan Insiden Patriot?
Komdis Hanya Menyidangkan Empat Kasus
1. Panitia Pelaksana Pertandingan Persija Jakarta dikenakan sanksi denda Rp. 20.000.000,- dan ganti rugi atas kerusakan mobil SNG dari stasiun TV pemilik hak siar Liga Indonesia karena suporter Persija melakukan pelemparan yang mengakibatkan rusaknya mobil SNG dan menyalakan flare pada pertandingan Persija Jakarta melawan Arema FC.
2. Panitia Pelaksana Pertandingan Persegres Gresik United dikenakan sanksi berupa larangan bermain tanpa penonton pada pertandingan Persegres Gresik United melawan Persija Jakarta, tanggal 1 Juli 2017 dan denda Rp. 20.000.000,- karena terbukti menyalakan mercon, masuk ke dalam lapangan pertandingan dan membakar a-board pada pertandingan Persegres Gresik United melawan Persela Lamongan.
3. Pemain Persipura Jayapura Sdr. Marianus Wanewar dikenakan sanksi larangan bermain sebanyak 5 kali (1 (satu) kali karena mendapat Kartu Merah dan 4 (empat) kali sanksi tambahan) dan denda Rp. 10.000.000,- karena terbukti dengan sengaja mendatangi dan menanduk pemain PSM Makassar Sdr. Reva Adi Utama pada pertandingan PSM Makassar melawan Persipura Jayapura.
4. Pemain Kalteng Putra Sdr. Galih Sudaryono dikenakan sanksi larangan bermain sebanyak 6 (enam) kali dan denda Rp. 10.000.000,- karena terbukti dengan sengaja menendang pemain PS. Mojokerto Putra pada pertandingan Kalteng Putra melawan PS. Mojokerto Putra.
Komdis PSSI bergerak cepat melakukan peindakan terhadap sejumlah pelanggaran disiplin yang terjadi di kompetisi Liga 1 dan Liga 2.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit
- Persib Bandung Vs Borneo FC Berakhir Dramatis, Cek Klasemen Liga 1
- Target Persib Bandung Pertahankan Unbeaten saat Jamu Borneo FC