Mengapa Shin Tae Yong tak Memanggil Justin Hubner ke Timnas Indonesia?

jpnn.com - Shin Tae Yong tak memanggil Justin Hubner dalam daftar 27 pemain Timnas Indonesia untuk menghadapi Bahrain dan China pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda dijadwalkan menghadapi Bahrain pada 10 Oktober dan China, lima hari berselang.
Tak ada nama Justin Huber dalam pemanggilan kali ini. Pemain Wolverhampton Wanderers itu kabarnya tengah dibekap cedera.
"Justin Hubner mengalami cedera," bunyi pernyataan PSSI.
Hubner sendiri merupakan salah satu pemain yang selalu mendapat kepercayaan dari Shin tae Yong.
Bek 20 tahun itu bermain cukup solid saat Indonesia menahan imbang Australia 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, September lalu.
Absennya Justin Hubner masih bisa ditutupi sejumlah pemain seperti Jordi Amat yang baru kembali dari cedera.
Selain itu, Shin Tae Yong bisa mencoba bek yang baru saja mengantongi paspor WNI, Mees Hilgers.
Shin Tae Yong tak memanggil Justin Hubner dalam daftar 27 pemain Timnas Indonesia untuk menghadapi Bahrain dan China
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi