Mengecek Kebenaran Anggapan Untuk Atasi Korupsi di Indonesia
ICW menjelaskan Corruption Perception Index menunjukkan negara-negara yang tidak mengenal, bahkan melarang hukuman mati, justru masuk dalam daftar negara-negara yang dianggap paling bersih, seperti negara-negara Skandinavia.
"Indeks China tidak berbeda jauh dengan Indonesia, artinya ada cara lain yang lebih efektif untuk menangani korupsi dibandingkan hukuman mati," kata Adnan.
Menurut Adnan hukuman penjara yang panjang pun tidak akan membuat jera atau mencegah tindakan korupsi.
"Ketika dipenjara pun, dengan uang yang banyak, mereka tetap bisa main-main, menyuap untuk bisa keluar, menginap di hotel atau vila," ujarnya mencontohkan beberapa kasus di Lembaga Permasyarakatan Sukamiskin Bandung.
Adnan mengatakan hal yang bisa membuat orang untuk takut korupsi dan jera adalah jika dimiskinkan serta aset dan kekayaannya dirampas negara.
Ikuti berita-berita lainnya dari ABC Indonesia.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan