Mengejutkan! Benzema Akan Masuk Skuad Prancis

Mengejutkan! Benzema Akan Masuk Skuad Prancis
Penyerang Real Madrid asal Pranciz, Karim Benzema.(REUTERS/SUSANA VERA)

jpnn.com, PRANCIS - Karim Benzema kembali ditunjuk masuk dalam skuad skuad timnas Prancis.

Penyerang Real Madrid itu akan memperkuat timnas Prancis di ajang Piala Eropa 2020 (Euro) bulan depan.

Sebuah langkah mengejutkan yang diambil oleh pelatih Didier Deschamps pada Selasa (18/5).

Benzema tidak pernah bermain untuk Les Bleus sejak 2015 menyusul sebuah skandal pemerasan, di mana ia telah menjalani persidangan pada Oktober.

Benzema pada 2016 sempat mengatakan Deschamps telah tunduk pada tekanan dari bagian rasis Prancis, ketika tidak memasukkannya ke skuad Euro tahun itu.

Surat kabar Prancis Le Parisien melaporkan bahwa penyerang berusia 33 tahun tersebut akan masuk dalam daftar 26 pemain yang akan dibawa Deschamps ke Euro 2020.

Benzema sendiri telah mencetak 27 gol dalam 81 penampilan untuk timnas Prancis, sedangkan musim ini ia telah menorehkan 29 gol di semua kompetisi untuk Real.

Deschamps dijadawalkan mengungkap daftar pemainnya pada Selasa malam waktu Prancis.

Kabar mengejutkan, Deschamps disebut memasukkan Karim Benzema dalam skuad Prancis untuk Euro 2020.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News