Mengejutkan, Ortu Temukan Luka Lebam di Punggung Putrinya yang Meninggal Saat Pengaderan
Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan FIK Multazam menegaskan pihaknya akan melakukan investigasi terkait kematian seorang mahasiswi tersebut.
"Kami melakukan investigasi dulu. Sekarang kami belum melakukan komunikasi dengan para panitia pelaksana," ungkap Multazam, Minggu (24/7).
Pimpinan kampus, kata Multazam, akan memberikan sanksi tegas kepada panitia jika terbukti melakukan pelanggaran.
"Meskipun sudah sesuai SOP, kami akan membekukan kegiatan ini. Kami tak ingin mengambil risiko," tegas Multazam.
Multazam memastikan jika ada oknum mahasiswa yang terbukti melakukan pelanggaran akan diproses secara hukum.
"Oknum mahasiswa yang terbukti melakukan kesalahan akan diproses secara hukum," tandasnya. (mcr29/jpnn)
Ortu korban temukan luka lebam di punggung putrinya yang meninggal dunia saat pengaderan mahasiswi UMI Makassar di Malino, Gowa, Sulawesi Selatan
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : M. Srahlin Rifaid
- Anggota Timses Calon Kepala Daerah Terjaring Razia di THM, Positif Narkoba, Alamak
- Polda Sulsel Bongkar Korupsi Berjemaah yang Merugikan Negara Rp 84 Miliar
- Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar Bank BUMN di Sulsel, Polisi Beri Info Begini
- Rektor UMI Makassar Ditetapkan Tersangka Kasus Penggelapan
- 5 Tahanan Kabur, 12 Anggota Polres Baru Diperiksa Polda Sulsel
- Bawa Kabur Barang Mantan Istri, Seorang Kades Dilaporkan ke Polda Sumsel