Mengejutkan! Pria Ini Sengaja Tiru Omongan Ahok soal Surat Almaidah

Mengejutkan! Pria Ini Sengaja Tiru Omongan Ahok soal Surat Almaidah
Bambang Winasis dan Ahok di Rumah Lembang, Jakarta, Jumat (23/12). Foto: Adrian Gilang/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Bambang Winasis, seorang pria asal Pemalang, Jawa Tengah, menyatakan siap menemani calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di penjara jika nantinya divonis bersalah dan dijatuhi hukuman kurungan dalam kasus penistaan agama.

Bambang sempat mengulang perkataan Ahok terkait dengan Surat Almaidah ayat 51. Jika karena kalimat itu Ahok dipenjara, menurutnya, maka dirinya juga mestinya dipenjara karena juga mengucapkan hal yang sama.

Bismillahirrahmanirrahim, jangan pernah mau dibohongin orang pakai Surat Almaidah ayat 51. Jadi kalau emang Ahok harus salah dan dimasukkan ke penjara, harusnya gue juga diperlakukan hal yang sama, gue bakal temenin Ahok,” kata Bambang di Rumah Lembang, Jakarta, Jumat (23/12).

Pria kelahiran Jakarta itu sudah mendapatkan izin dari keluarganya terkait keinginannya untuk menemani Ahok di dalam penjara.

“Ibu gue sudah ngizinin Alhamdulillah, anak gue juga ngizinin, malah bangga. Dia bilang enggak apa-apa, karena papa masuk penjara bukan karena kriminal, tapi papa sudah ngebelain orang yang baik,” ucap Bambang.

Sambil menangis, Bambang menyebut bahwa Ahok orang baik. Dia berpesan agar Ahok mendapat dukungan.

“Saya pesan tolong dukung Ahok, bagaimana caranya Pak Ahok harus jadi,” ungkap Bambang. (gil/jpnn)

 

JAKARTA – Bambang Winasis, seorang pria asal Pemalang, Jawa Tengah, menyatakan siap menemani calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News