Mengejutkan, Ternyata Ini Penyebab Kasatpol PP Makassar Cs Tembak Mati Pegawai Dishub
jpnn.com, MAKASSAR - Polrestabes Makassar resmi menetapkan empat orang tersangka kasus penembakan yang menewaskan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar, Najamuddin Sewang.
Keempat tersangka yakni berinisial S, A, KKM dan IA (Iqbal Asnan). Nama terakhir disebut sebagai otak penembakan tersebut.
Dari hasil pemeriksaan terhadap saksi-saksi serta pelaku mengakui bahwa tindakan itu didasari persoalan asmara.
Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhi Haryanto mengatakan motif kasus tersebut karena persoalan cinta.
"Motif yang dilakukan pelaku adalah cinta segitiga. Ini masalah pribadi, saya ulangi ini motif pribadi," tegasnya Kombes Pol Budhi Haryanto, Sabtu (16/4) malam.
Budhi Haryanto menambahkan para pelaku memiliki peran masing-masing. Ada eksekutor, penggambar/ perencanaan dan otak atau penggerak.
"Sementara otak adalah pejabat di Pemkot Makassar. Status Kasatpol PP sudah tersangka dan otak pelaku," ujarnya.
Sementara itu, alat bukti yang diamankan adalah kendaraan dan senjata api yang sementara dalam proses pemeriksaan ketat.
Polrestabes Makassar resmi mengungkap motif kasus penembakan yang menewaskan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar, Najamuddin Sewang
- Tim Relawan Dozer Sebut Sulsel Butuh Pemimpin Berpengalaman
- Perwira Polri di Sumbar Tembak Kepala Rekan Sesama Polisi
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Polda Sulsel Bongkar Korupsi Berjemaah yang Merugikan Negara Rp 84 Miliar
- Main di Film Puang Bos, Michelle Ziudith Belajar Bahasa Makassar
- Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar Bank BUMN di Sulsel, Polisi Beri Info Begini