Mengenal Catherine Elshad, Pemain Anak Jalanan yang Berjiwa Sosial

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Catherine Elshad selama ini dikenal sebagai cewek tomboy dan jago bela diri saat bermain di sinetron Anak Jalanan A New Beginning.
Karakter itu rupanya tak berbeda dengan kehidupan sehari-harinya. Sebelum terjun ke dunia akting, dia pernah menjadi atlet silat Perisai Diri.
Catherine Elshad yang berjiwa sosial ini pernah meraih juara 2 tingkat provinsi dan beberapa kejuaraan silat lainnya.
Sulung dari 4 bersaudara ini rupanya kerap diisukan terlibat cinta lokasi lantaran banyak bergaul dengan lawan mainnya.
Dia pun tidak mau ambil pusing dengan gosip tersebut dan memilih fokus pada karier dan keluarganya.
"Mudah-mudahan ke depannya aku bisa merambah ke layar lebar dan aku masih ingin mengeluti dunia kuliner karena pengin punya kafe," kata Catherine di Jakarta, Kamis (2/3).
Saat ini, pemilik nama asli Novedventia Chriscenceisty Umpung ini juga berbisnis makanan online melalui akun di Instagram @ayambaperelshad.
Dalam berbisnis, dia mengaku sengaja menyisihkan sebagian keuntungannya untuk berbagi makanan kepada orang-orang yang membutuhkan.
Mengenal Catherine Elshad, Pemeran Anak Jalanan yang berjiwa sosial. Simak selengkapanya
- Ekspansi Sour Sally Gastrodiplomasi Sukses, Menekraf Yakini Kuliner Indonesia Mengglobal
- 7 Hotel di Bandung Sajikan Bufet Buka Puasa, Menu Nusantara Hingga Timur Tengah
- PIK 2 Ramadan Under The Dome, Perpaduan Spiritualitas, Kuliner, dan Hiburan
- Dari Kuliner Hingga Hiburan, Serambi Rasa Siap Jadi Ikon Baru di Revo Mall
- Ralali Food & PergiKuliner Kolaborasi Hadirkan Solusi untuk Bisnis Kuliner
- Kuliner Khas Blora 'Depot Sameen' Terinspirasi Pahlawan Lokal Hadir di Blok M