Mengenal Sprint Race, Aturan Baru di MotoGP 2023

jpnn.com - Sprint race menjadi aturan baru yang bakal diterapkan di MotoGP 2023.
Dengan adanya sprint race, para rider MotoGP memiliki kans mendulang lebih banyak poin dalam satu seri balapan.
Apabila pada musim-musim sebelumnya para pembalap hanya mengais poin saat race day atau hari balapan, kini pembalap bisa memanfaatkan sprint race untuk mendapat poin.
Sprint race sendiri bakal digelar satu hari sebelum race day atau setelah kualifikasi pertama dan kedua usai digelar.
Sementara itu, kualifikasi pertama dan kedua akan menentukan posisi start para rider di Sprint race.
Perbedaan paling mencolok antara sprint race dengan race day ialah jumlah lap yang digelar.
Sprint race hanya menggelar setengah dari jumlah lap pada race day.
Sebagai contoh, apabila terdapat 26 lap dalam race day, berarti sprint race bakal berlangsung selama 13 lap.
Sprint race menjadi aturan baru yang bakal diterapkan di MotoGP 2023. Simak selengkapnya di sini.
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez