Mengenang Ashraf Sinclair, BCL: It's Not Easy...
jpnn.com - BUNGA Citra Lestari alias BCL sangat terpukul kehilangan suaminya Ashraf Sinclair yang meninggal dunia pada dini hari kemarin.
Perempuan yang akrab disapa Unge itu tak kuasa menahan tangisnya saat menemui awak media massa usai pemakaman sang suami tercinta.
BCL mengatakan tak banyak hal bisa dia sampaikan saat ini pada publik karena masih kaget menerima kenyataan kepergian pria yang menikahinya selama 11 tahun lebih itu.
"Untuk teman-teman semuanya dan yang menonton ini saya cuma mau minta doa untuk Ashraf semoga diberikan jalan yang lapang, yang terbaik untuk Ashraf di sana. Saya enggak bisa terlalu banyak bicara, hari ini semuanya masih syok," tutur pelantun lagu Cinta Sejati tersebut sambil berusaha menahan air matanya.
Butuh waktu bagi Bunga untuk memahami pukulan berat kehilangan Ashraf yang begitu mendadak karena serangan jantung. Apalagi selama ini Ashraf dinyatakan selalu dalam kondisi sehat dan tidak ada gangguan jantung.
Sambil terus mengusap air mata dan sesekali terdiam untuk mengatur kata, ibu dari Noah Sinclair ini berusaha tetap menunjukkan ketegaran hatinya.
"Everything happen so fast, saya juga belum tidur. It's not easy. Masih kaget, saya juga masih berusaha untuk mencerna ini," sambung BCL lirih.
Terakhir dia mengucapkan terima kasih pada awak media massa yang selama ini turut memberitakan hal-hal yang baik terkait karier mendiang Ashraf Sinclair di Indonesia.
Aktor Ashraf Sinclair suami dari BCL telah meninggal dunia akibat serangan jantung.
- Ini Kata Polisi soal Penembakan Bos Rental Mobil di Tangerang
- Catatan 2024: Angka Kriminalitas di Kota Bandung Turun, Lakalantas Naik
- Kebakaran Rumah di Senen Jakarta Pusat, 2 Orang Meninggal Dunia
- Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Begini Kondisi Rumah Duka
- Berita Duka, Joseph Hasan Meninggal Dunia
- Tamara Tyasmara Akui Masih Belajar Ikhlas Setelah Kehilangan Dante