Mengenaskan.. Tubuh Korban Dipenuhi Luka Tusukan, Sepeda Motor Dilarikan Pelaku

jpnn.com - BATAM - Jenazah Puji Agung Dermawan, 20, korban pembunuhan di Komplek Reflesia Blok C Nomor 4 Batamkota, masih terbujur kaku di kamar jenazah Rumah Sakit Badan Pengusahaan (RSBP), Sekupang, Jumat (11/9).
Dari hasil pemeriksaan sementara, pemuda kelahiran Medan 1995 ini mengalami luka mematikan di leher bagian kanan. Selain itu, jari telunjuk sebelah kanan putus dan beberapa luka tusukan di bagian punggung.
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, korban diketahui baru tewas beberapa jam sebelum ditemukan. Terlihat dari kondisi darah yang masih segar bercucuran dari bagian kepala perut, punggung serta kepala korban.
"Banyak kali luka tusukan, kondisinya (korban-red) mengenaskan. Kami ingin kasus ini segera diungkap dan pelaku ditangkap," ungkap Heni, salah seorang kerabat korban seperti dikutip dari Batam Pos (Grup JPNN), Jumat kemarin.
Hingga saat ini, polisi belum memastikan motif kematian pemuda 20 tahun ini. Pasalnya, satu unit sepeda motor Yamaha Vega R BP 4529 IM hilang. Sementara itu, dua unit ponsel milik korban masih tergeletak di messnya.
"Ponsel masih ada di kamar mess, hanya sepeda motor saja yang hilang," sebutnya.(opi/she/rng/ray)
BATAM - Jenazah Puji Agung Dermawan, 20, korban pembunuhan di Komplek Reflesia Blok C Nomor 4 Batamkota, masih terbujur kaku di kamar jenazah Rumah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya