Mengerikan, Detik-detik Pria Lumpuh dan 3 Karyawan Rumah Makan Terjebak di Tengah Kobaran Api
jpnn.com, BALIKPAPAN - Seorang pemilik rumah makan dan tiga karyawannya ditemukan tewas setelah kebakaran menghanguskan empat bangunan ruko di Jalan Soekarno-Hatta KM 2, Muara Rapak, Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Selasa (8/3) dini hari.
Insiden mengerikan itu terjadi saat keempat korban tewas maupun selamat terlelap tidur.
Tragisnya, seorang istri sempat berupaya menyelamatkan suaminya yang lumpuh akibat penyakit stroke yang dideritanya, tetapi tidak berhasil karena terhalang kobaran api yang semakin membara.
Korban yang bernama M Noor (45) yang juga pemilik salah satu roko yang terbakar itu ditemukan tewas.
Selain M Noor, tiga karyawan rumah makan juga menjadi korban.
Ketiganya, yaitu Lukman Harun (25), Adi Nurdiansyah (25) dan Indra Sofiyan (25).
Jasad keempat korban ditemukan petugas BPBD Kota Balikpapan di balik puing-puing sisa kebakaran.
Seluruh jasad korban itu kini sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.
Seorang pria lumpuh dan 3 karyawan rumah makan terjebak di tengah kobaran api hingga ditemukan tewas saat kebakaran menghanguskan empat ruko di Balikpapan
- Kebakaran Melanda Pabrik Mainan di Kawasan Industri Kendal
- Kebakaran Melanda Pangkalan Truk di Cakung Jaktim
- Kebakaran Menghanguskan 33 Rumah di Makassar
- Stres di Tempat Kerja Picu Merokok? Kenali Gejalanya dan Alternatif Mengatasinya
- Wanita Berkebutuhan Khusus Ditemukan Tewas Mengambang di Sumur Sedalam 25 Meter
- Gerak Cepat di Tengah Bencana, BAZNAS Bali Dapat Pujian