Mengerikan, Detik-detik Pria Lumpuh dan 3 Karyawan Rumah Makan Terjebak di Tengah Kobaran Api

Polda Kaltim menurunkan tim laboratorium forensik (labfor) untuk menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran yang memakan korban jiwa dan menghanguskan empat bangunan ruko tersebut.
"Dibantu Tim Inafis Polresta Balikpapan dan jajaran Polsek Balikpapan Utara, kami tadi mendatangi beberapa titik, di antaranya muasal api dan dimana korban ditemukan," ucap Kompol Hadi Purwanto, salah satu Tim Labfor ketika dikonfirmasi JPNN.com, Selasa (8/3).
Tim Labfor juga mengambil gambar lokasi kebakaran dari udara, serta meminta keterangan dari sejumlah saksi.
Selanjutnya beberapa barang bukti di lokasi tempat kejadian perkara (TKP) juga diamankan untuk diperiksa lebih lanjut.
"Kami bawa tadi ada beberapa barang bukti, di antaranya ada abu dan kabel untuk pemeriksaan lebih lanjut," beber Kompol Hadi.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Yusuf Sutejo menambahkan empat bangunan yang terbakar itu adalah toko penjual gorden, rumah makan dan peralatan olah raga.
Satu ruko lainnya hanya ditinggali oleh pemilik M Noor yang mengalami stroke.
"Ada empat korban. Satu pemilik ruko yang sakit stroke. Kemudian tiga lainnya karyawan di rumah makan," ucap Kombes Yusuf saat dikonfirmasi JPNN.com melalui sambungan telepon.
Seorang pria lumpuh dan 3 karyawan rumah makan terjebak di tengah kobaran api hingga ditemukan tewas saat kebakaran menghanguskan empat ruko di Balikpapan
- Akbar Supratman: MPR Akan Mengawasi Pencairan THR Karyawan, Ojol, dan Kurir Online
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi
- Serikat Pekerja Sritex Minta Bantuan DPR soal Pencairan Pesangon & THR
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, 15 Mobil Damkar Dikerahkan
- Detik-Detik Yoga Tewas Terbakar di Bengkalis, Main HP Sambil Mengecas