Mengerikan, Ritual Berujung Maut, 11 Orang Tewas
jpnn.com, JEMBER - Ritual yang dilakukan Kelompok Tunggal Jati Nusantara di Pantai Payangan, Dusun Watu Ulo, Desa Sumberejo, Ambulu, Jember, Jawa Timur, berujung maut.
Sebanyak 11 orang anggota kelompok tersebut tewas terseret ombak, Minggu (13/2) dini hari.
Sementara 13 orang lainnya selamat.
Diberitakan jatim.jpnn.com, Kapolres Jember AKBP Herry Purnomo menyebut ritual yang dilakukan kelompok ini disebut 'ritual ketenangan'.
"Kami belum memastikan ritualnya. Namun, menurut informasi warga, itu ritual ketenangan katanya," ucap AKBP Herry.
Kapolres juga menyatakan ritual semula dilakukan di pinggir pantai.
Namun, 24 orang tersebut kemudian terlalu ke tengah sehingga terseret ombak yang sangat besar.
"Ada 11 orang meninggal dan 13 orang berhasil selamat," ucapnya.
Ritual yang dilakukan di Pantai Payangan berujung maut, sebelas orang tewas terseret ombak.
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini
- Kecelakaan Maut di Pantura Semarang, Mahasiswa Seni Rupa Unnes Tewas
- Oknum Polisi Pembunuh Warga di Cilegon Tersangka, Sahroni: PTDH Sekalian
- Wanita Berkebutuhan Khusus Ditemukan Tewas Mengambang di Sumur Sedalam 25 Meter