Menggelikan! Hendak Jual Motor Curian, Malah Diciduk Polisi

jpnn.com - JAKARTA – Apes benar nasib Kurniawan Syah. Pria 21 tahun itu ditangkap Reserse Mobile (Resmob) Polda Metro di Jalan Tener 3 No 19, RT 09/ RW 02, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Senin, (9/11).
Saat itu, Kurniawan dan Heri hendak menjual motor hasil jarahannya ke penadah di Pulogadung Trade Center (PTC). Itu adalah motor hasil jarahan keduanya di Pulo Gadung.
Hanya dalam tempo tiga jam, polisi berhasi membekuk Kurniawan. Sayangnya, polisi tak berhasil menangkap Heri. Saat ini, Heri berstatus daftar pencarian orang (DPO).
"Para tersangka awalnya observasi dulu. kalau merasa aman, mereka membobol kunci kontak motor dengan kunci T," ujar Kasubdit Resmob, AKBP Eko Hadi Santoso di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, (11/11).
"Dari sana mereka dapatkan motor Honda Vario nomor polisi B 3363 UFX milik Endang Sutisna," beber Eko.
Polisi menjerat Kurniawan dengan pasal 363 KUHP tentang tindak pidana pencurian pemberatan (curat). Ancaman hukumannya ialah sembilan tahun penjara. (mg4/jpnn)
JAKARTA – Apes benar nasib Kurniawan Syah. Pria 21 tahun itu ditangkap Reserse Mobile (Resmob) Polda Metro di Jalan Tener 3 No 19, RT 09/ RW
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi