Menghadiri Paskah di GPIB Immanuel, Gubernur Anies Baswedan Berpesan Begini

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri fajar Paskah Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Immanuel, Jakarta Pusat, Minggu (17/4).
Anies mengatakan kebaktian di GPIB Immanuel ini terasa istimewa karena gereja bersejarah itu tuntas direvitalisasi dan kembali diresmikan pada Desember 2021 lalu.
“Kebaktian Fajar GPIB Immanuel merupakan tradisi dan kami bersyukur bahwa Gereja Immanuel pagi ini memiliki wajah baru yang teduh dan memancarkan kebahagiaan bagi kita semua,” ucap Anies.
Eks menteri pendidikan dan kebudayaan itu menyebutkan revitalisasi gereja bukan sekadar melakukan pemugaran pada fisiknya melainkan untuk memberikan keteduhan bagi para jemaat.
“Sebuah gereja bukan hanya tentang bangunan, sebuah gereja adalah tentang jemaat yang ada di sana, tentang kegiatan, doa, cahaya keteduhan, dan kedamaian kepada semua yang melingkupinya,” tuturnya.
Anies juga berharap keteduhan dan kedamaian yang dihadirkan Gereja Immanuel dapat dirasakan seluruh warga Jakarta sehingga kedamaian dan persatuan masyarakat makin kuat.
“Saya berharap bahwa fajar Paskah ini menjadi sebuah kebahagiaan, perayaan yang memberikan kesan berbeda kali ini, saya pun merasakan suasana yang berbeda itu,” tambah Anies. (mcr4/jpnn)
Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri fajar Paskah di GPIB Immanuel, Jakarta Pusat. Ini pesannya.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka