Mengharukan, Ibu Terpaksa Lempar Bayinya dari Lantai Dua Saat Kebakaran

SYDNEY - Seorang ibu yang terjebak di dalam apartemen yang terbakar di pinggiran Sydney, Australia, terpaksa menjatuhkan bayinya lewat jendela dari lantai dua. Para tetangga menolong dengan menyiapkan seprei untuk menangkap si bayi.
Ibu muda berusia 27 tahun itu terpaksa nenjatuhkan bayinya yang baru berusia dua hari serta anaknya yang lain yang baru berusia 2 tahun.
Dia memecahkan kaca jendela apartemennya di lantai dua dalam upayanya menyelamatkan anak-anaknya itu dalam kebakaran di unit apartemen itu pada Kamis (10/3/2016) malam.
Seorang tetangga bernama Arshad Mehmood, yang menangkap bayi tersebut, mengatakan dia berada di rumahnya ketika mendengar teriakan meminta tolong.
Saat keluar, Arshad melihat asap dan seorang perempuan di dekat jendela memegang bayinya. "Dia menggendong bayinya sembari teriak minta tolong," katanya.
Arshad dan tetangga lainnya lalu mencari seprei untuk dijadikan alat untuk menangkap si bayi.
Ibu bayi itu berpesan agar orang-orang yang ada di bawah benar-benar menangkap anaknya. Dia pun akhirnya menjatuhkan si bayi ke bawah.
"Dia menjatuhkannya. Saya yakin bisa menangkapnya. Bayinya jatuh tepat di gendongan saya," katanya.
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia