Mengharukan, Ini Pesan Terakhir Hulman Sitorus

jpnn.com - SIANTAR - Hulman Sitorus meninggal dunia, Kamis (8/12) sekira pukul 03.15 WIB di Rumah Sakit Vita Insani (RSVI), Jalan Merdeka.
Hulman merupakan mantan Walikota Siantar (2000-2015), yang juga peraih suara terbanyak di pilkada 2016, berpasangan dengan Hefriansyah.
Menurut juru bicara pasangan Hulman Sitorus-Hefriansyah (Manis), Sepriadi Saragih, sebelum meninggal dunia, Ketua Partai Demokrat Kota Siantar ini menyampaikan pesan terakhirnya pada tim Manis.
“Harus sabar kalian menghadapi persoalan kita ini. Jangan buat gaduh, karena kita tidak mau Kota Siantar ribut. Kita cinta Kota Siantar,” kata Sepriandi menirukan pernyataan petahana di pilkada Siantar 2016 itu, seperti diberitakan Metro Siantar (Jawa Pos Group).
Sepriadi menuturkan, seharusnya Rabu malam (7/12), Hulman bertemu dengan Ephorus HKBP, Pdt Darwin Lumbantobing.
Namun karena merasa tidak sehat, Hulman Sitorus meminta timnya yang langsung bertemu dengan Ephorus.(MS/sam/jpnn)
SIANTAR - Hulman Sitorus meninggal dunia, Kamis (8/12) sekira pukul 03.15 WIB di Rumah Sakit Vita Insani (RSVI), Jalan Merdeka. Hulman merupakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan