Mengidap ADHD, Fuji Ungkap Gejala dan Pantangannya
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fuji mengaku didiagnosis mengidap ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder) atau gangguan mental berupa perilaku impulsif dan hiperaktif.
Dia pertama kali mengetahui gangguan mental tersebut dari psikolog pribadinya pada 2022.
Menurutnya, ada beberapa kebiasaan harian yang mengarah kepada gejala ADHD.
"Kayak, oh (ADHD) ini yang bikin aku suka nabrak, jalan apa pun ditabrak, taruh barang suka lupa, malamnya enggak bisa tidur terus energinya habis banget," kata Fuji saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Akibat dari diagnosis tersebut, mentan kekasih Thariq Halilintar itu diminta untuk mengurangi konsumsi gula.
Sebab, menurut Fuj, kandungan gula dapat membuatnya makin hiperaktif.
Kebiasaan mengonsumsi gula berlebih dapat mengganggu kesehatan dan membuatnya sulit tidur.
"Makanya sekarang lagi mengurangi gula, mengurangi banget, supaya aku enggak terlalu aktif," tuturnya.
Didiagnosis mengidap gangguan ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder), Fuji disarankan mengurangi konsumsi gula.
- Anak Segera Nikah, Haji Faisal Akhirnya Ungkap Jadwal Lamaran
- Mantan Manajer Divonis 2,5 Tahun Penjara, Fuji: Alhamdulillah Selesai Sudah
- Tanggapan Fuji Setelah Mantan Manajer Divonis 2,5 Tahun Penjara
- Mantan Manajer Divonis 2,5 Tahun Penjara, Fuji Ucap Syukur
- 3 Berita Artis Terheboh: Paula Curhat Kangen Anak, Rencana Ammar Zoni Setelah Bebas
- Fuji Hadiri Pemakaman Almarhum Kakek di Kampung Halaman