Menginap di Rumah Janda, Anggota Dewan Digerebek Warga

“Sering ke rumah si perempuan. Tapi kadang siang, kalau malam maksimal jam 10 malam,” terangnya.
Saat digerebek warga, MU sedang tidur di ruang tamu dengan kondisi pakaian lengkap, yakni pakai jins dan kaus. Sedangkan, NK di tempat tidur dalam, bersama kedua anaknya.
“Mereka tidak menikah resmi. Apa namanya kalau bukan kumpul kebo,” ungkap salah seorang warga yang tak mau disebutkan namanya ini.
Dia mengatakan, NK baru satu tahun tinggal di rumah di Desa Bendosari itu. Namun, selama di lingkungan tersebut, NK tidak pernah berhubungan dengan lingkungan sekitar.
Misal, ada kegiatan, dia juga tidak pernah memberikan sumbangan atau lainnya. Dan parahnya, MU sering datang bebas ke rumah wanita yang pekerjaannya sebagai pemandu lagu itu. “Setahu warga, dari hubungannya itu, mereka memiliki dua anak,” tambahnya.
Kapolsek Ngantru AKP Maga Fidri Isdiawan membenarkan adanya penggerebekan anggota DPRD Tulungagung tersebut.
Dia menjelaskan, penggerebekan itu dilakukan warga yang kesal karena ada laki-laki bermalam di rumah warga Desa Bendosari yang diketahui bukan suami istri, pada Rabu (11/10), kemarin.
Untuk proses penyidikan selanjutnya, pihaknya akan memvisum NK, untuk memastikan di rumah tersebut apakah melakukan hubungan terlarang atau tidak.
Oknum Anggota DPRD Tulungagung inisial MU itu sering datang dan masuk ke rumah wanita berstatus janda dua anak.
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir
- Pegawai Unram Diduga Hamili Mahasiswi Jadi Tersangka
- Ini Tampang Pengedar Uang Palsu di Cianjur
- Pelaku Pelecehan Terhadap Remaja di Mal Cirebon Dipukuli Warga