Mengintip Keseruan Liburan Pink di Bali
jpnn.com, BALI - Erupsi Gunung Agung ternyata tidak membuat wisatawan domestik dan mancanegara mengendurkan niat berlibur ke Bali.
Tidak hanya wisatawan biasa, pesohor pun enjoy menikmati keindahan Pulau Dewata, nama lain Bali.
Salah satu yang paling membetot perhatian adalah Pink. Diva asal Amerika Serikat (AS) itu datang ke Bali bersama suaminya, Carey Hart, dan dua anaknya, Willow serta Jameson.
Pink datang ke Bali sebelum menjalani tur bertajuk Beautifiul Trauma di Australia dan Selandia Baru yang akan dimulai pada 3 Juli.
Awalnya kedatangan Pink dan keluarga diketahui dari foto yang diunggah Hart di Instagram, Kamis (28/6).
Saat itu Hart dan Pink mengendarai sepeda motor di jalanan Bali. Hart berada di depan dengan hanya mengenakan singlet.
Sementara itu, Pink mengendarai sepeda motor berpelat nomor DK 3263 FH.
Setelah itu, Hart mengunggah video pendek tentang pantai yang diduga di Nusa Dua.
Erupsi Gunung Agung ternyata tidak membuat wisatawan domestik dan mancanegara mengendurkan niat berlibur ke Bali.
- Gelombang Rossby & Siklon Sean Bakal Pengaruhi Cuaca Bali, Waspada!
- 2 Anggota Polda Bali Diduga Minta Uang dari WNA
- DJ Asal Australia Meninggal Dunia Setelah Jatuh Dari Balkon Hotel di Bali
- 2 WN Rusia Bisnis Prostitusi di Bali, Jaringannya di 129 Negara
- Gempa Berkuatan Magnitudo 4,2 Guncang Lombok, Tidak Berpotensi Tsunami
- Bikin Laboratorium Narkoba, 2 WN Ukraina Dituntut Bui Seumur Hidup