Mengintip Keseruan Liburan Pink di Bali

Di sisi lain, Pink awalnya terlihat menutupi kedatangannya ke Bali. Dia hanya menguggah foto pertama ketika berada di pasar tradisional.
Saat itu Pink yang menggendong Willow tidak menulis lokasi di akun Instagram resminya.
Pink baru membongkar kedatangannya di Bali kepada jutaan pengikutnya lewat foto yang diunggahnya di Instagram pada Sabtu (30/6).
Pink mengunggah sembilan foto tentang keseruannya berlibur bersama keluarganya di Bali.
Dalam salah satu foto terlihat Willow sedang berada di pantai sembari mengangkat kedua tangannya.
Dalam foto lainnya terlihat Willow bersama pedagang pasar tradisional yang sedang memegang ikan segar.
Pink juga memajang foto ketika dirinya berpose bersama koki. Di hadapan mereka ada nasi kuning beserta lauk-pauk.
Pada foto lainnya terlihat Pink beserta keluarganya berada di sebuah pura.
Erupsi Gunung Agung ternyata tidak membuat wisatawan domestik dan mancanegara mengendurkan niat berlibur ke Bali.
- BPKN Sebut Kebijakan Gubernur Bali Soal AMDK di Bawah 1 Liter Beri Dampak Negatif
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali
- Kemenperin Segera Diskusi dengan Gubernur Bali soal Pelarangan AMDK di Bawah 1 Liter
- Larangan Air Kemasan di Bawah 1 Liter Dinilai Baik untuk Masa Depan Bali
- Pemprov Bali Larang Jual AMDK di Bawah 1 Liter, ADUPI: Ini Masalah Baru Bagi Industri Daur Ulang
- Peluncuran Produk Spa Mewah Valmont di The Ritz-Carlton Bali