Mengintip Persiapan Tim Panahan Kaltim Sambut PON 2020
jpnn.com, SAMARINDA - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kalimantan Timur sudah bersiap menyambut PON 2020.
Mereka akan membentuk tim pra-PON. Sembilan dari skuat Kaltim merupakan pemanah asal Kabupaten Berau.
Para pemanah itu mengikuti seleksi daerah di lapangan panahan Kompleks Stadion Sempaja, Samarinda, 20-23 Juli 2019.
BACA JUGA: PON 2020 Ajang Promosi Indonesia Jelang Olimpiade 2032
Pelatih Perpani Berau Tommie Pramudjie mengatakan, sembilan atletnya ialah Indri Purwati, Jordi, Raras, Nanda, Dimas, Dafa, Raihan, dan Siswi, serta dirinya sendiri.
“Dari sembilan atlet itu juga, ada tiga nomor yang dipertandingkan yakni compound, recurve dan standard bow,” ujarnya, Sabtu (22/6).
Dia mengakui, saat ini atlet Kutai Kartanegara dan Samarinda masih mendominasi skuat Kaltim.
Namun, dirinya tetap memiliki harapan besar ada atlet asal Kabupaten Berau yang menjadi bagian tim pada pra-PON yang rencananya digelar di Jakarta pada 21 September.
Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kalimantan Timur sudah bersiap menyambut PON 2020.
- Pesona Wisata Biduk-Biduk, Teluk Sumbang, Labuan Cermin, dan Kaniungan di Berau Kaltim
- YKAN Turut Lestarikan Sumber Air & Mata Pencaharian Lewat Restorasi Mangrove Berbasis Masyarakat
- TNI AL Mengevakuasi Korban Tenggelam di Berau Kaltim
- Warga Jakarta Tenggelam di Berau, Tim SAR Langsung Bergerak
- Berau Raih 7 Panji Keberhasilan Pembangunan, Bupati Sri: Terima Kasih ASN
- Bersama BRI Peduli Kelompok Maratua Lestarikan Terumbu Karang Berau