Mengkhawatirkan, Jumlah Pecandu Narkotika di Daerah Industri Ini Sangat Tinggi
jpnn.com - NONGSA - Jumlah pecandu narkotika di Kepri saat ini tergolong sangat tinggi, yakni mencapai 41.767 orang. Tingginya angka pecandu ini disebabkan mudahnya barang haram itu masuk ke Kepri dan dikonsumsi para penggunanya.
Kepala Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Kepri, Kombes Pol Benny Setiawan mengatakan masuknya barang haram itu dari negara tetangga melalui pintu masuk yang kurang pengawasan aparat. Ditambah pintu masuk yang disebut jalur tikus itu mencapai ratusan.
"Pintu masuk ke sini (Kepri) banyak dan tidak terdeteksi. Jadi tidak bisa diawasi keseluruhannya," kata Benny seperti dikutip dari batampos.co.id (group JPNN), Minggu.
Ia menjelaskan pihaknya akan melakukan pencegahan dengan meningkatkan pengawasan. Hal itu dilakukan bersama institusi maupun penegak hukum lainnya.
"Kita harus bekerja sama untuk melakukan pengawasan ini," tegasnya.
Benny juga menghimbau kepada para pecandu narkotika untuk segera melaporkan dan mendatangi BNNP Kepri guna menjalani proses rehabilitasi.
"Jangan ditangkap polisi baru direhab. Lebih baik berdasarkan kesadaran sendiri," tutur Benny.
Dia menjelaskan pada tahun 2015, BNNP Kepri melakukan rehabilitasi terhadap 1107 orang para pecandu narkotika. Namun, angka itu masih jauh dari target yang dipatok BBN Pusat.
NONGSA - Jumlah pecandu narkotika di Kepri saat ini tergolong sangat tinggi, yakni mencapai 41.767 orang. Tingginya angka pecandu ini disebabkan
- Peredaran 1,18 Juta Batang Rokok Ilegal Digagalkan Bea Cukai Langsa, 2 Pelaku Ditangkap
- Penjelasan PT PEU Terkait Kisruh di Koperasi BMS, Oh Ternyata
- Kelelahan Saat Mendaki Gunung Banda Neira, 3 Mahasiswa Unpatti Dievakuasi Tim SAR Gabungan
- Anak di Bangka Hilang Diduga Diterkam Buaya Saat Mandi
- 525 Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I PPU, Segera Isi DRH & Kelengkapan Dokumen
- KPU-Bawaslu Beri Penghargaan kepada Irjen Iqbal yang Sukses Jaga Keamanan Pilkada Riau