Mengolah Lobak Untuk Aneka Sup: Sup Lobak

Mengolah Lobak Untuk Aneka Sup: Sup Lobak
Mengolah Lobak Untuk Aneka Sup: Sup Lobak.

jpnn.com - Mengolah Lobak Untuk Aneka Sup: Sup Lobak

BAHAN:

1 buah paha ayam fillet, potong kotak
2.000 ml air
175 gram lobak, potong bulat tipis
200 gr wortel, potong bulat
3 siung bawang putih, keprek
1/4 buah bawang bombai, iris
3 cm jahe, memarkan
1 batang seledri, diikat
Garam secukupnya
1/2 sdt merica bubuk
Gula pasir secukupnya
1 batang daun bawang, potong 1 cm

CARA MENGOLAH:

1.Rebus ayam dan air sampai mendidih. Masukkan bawang putih, bawang bombai, jahe, dan seledri. Rebus sampai harum.

2.Masukkan lobak dan wortel. Masak sampai setengah matang.

3.Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai matang.

4.Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Hidangkan hangat.

Mengolah Lobak Untuk Aneka Sup: Sup Lobak BAHAN: 1 buah paha ayam fillet, potong kotak 2.000 ml air 175 gram lobak, potong bulat tipis 200 gr wortel,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News