Menhan Malaysia Tegaskan Tidak Ada Pencaplokan

Menhan Malaysia Tegaskan Tidak Ada Pencaplokan
Menhan Malaysia Tegaskan Tidak Ada Pencaplokan
Santernya pemberitaan penyerobotan hingga membengkokkan garis batas perbatasan, diharapkan Ahmad bisa semakin mereda. Dia tidak ingin hubungan Indonesia dan Malaysia yang sudah membaik ini, memburuk gara-gara kabar yang kurang akurat. Dia bahkan menilai, orang yang menyebut telah terjadi pergeseran patok di kawasan Dusun Camar Bulan dan Tanjung Datu belum melihat lokasi perbatasan tersebut.

 

Anggota Komisi II DPR Ramadhan Pohan yang mendampingi Menteri Pertahanan Malaysia mengatakan, dirinya dan beberapa anggota Komisi II pada Jumat hingga Minggu lalu (14-16/10), mengunjungi perbatasan Indonesia-Malaysia di Dusun Camar Bulan dan Tanjung Datu.

"Setelah kami kesana, tidak ada perubahan patok perbatasan. Termasuk patok A53 dan A54 posisinya tidak berubah," ujar politisi dari Partai Demokrat itu.

 

Selebihnya, Ramadhan menilai jika persoalan yang mendesak untuk diselesiakan Indonesia di kawasan perbatasan adalah kondisi infrastruktur yang terbengkalai. Dia menuturkan, sempat berbincang dengan salah satu perempuan warga Dusun Camar Bulan.

JAKARTA - Pihak Malaysia dan Indonesia benar-benar tidak ingin kisruh perbatasan di Dusun Camar Bulan dan Tanjung Datu Kabupaten Sambas, Kalimantan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News