Menhub Bakal Adukan Pertamina ke Jokowi Andai Ogah Turunkan Harga Avtur
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengancam bakal mengadukan ulah PT Pertamina kepada Presiden Joko Widodo, jika tidak segera menyesuaikan harga avtur untuk maskapai nasional setara dengan internasional.
Pasalnya, berdasarkan laporan PT Angkasa Pura (AP) II, harga avtur Pertamina lebih mahal 20 persen dibanding harga internasional. Kondisi tersebut membuat maskapai nasional sulit bersaing dengan negara-negara lain.
"Langkah Kemenhub jika tidak dilakukan (oleh Pertamina) akan kami laporkan ke presiden," ujar Jonan Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Sabtu (12/9).
Dengan harga avtur sesuai dengan harga internasional, sambung Jonan akan meningkatkan jumlah penumpang pesawat nasional. Selain itu, mobilisasi transit di bandara-bandara internasional yang ada di Indonesia akan lebih tinggi.
"Kalau mau harga tiket pesawat kompetitif, ya (harga) bahan bakar (avtur) harus turun. Karena bahan bakar ini itu kira-kira 50 persen dari total biaya operasinya airline," pungkas mantan dirut PT KAI ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengancam bakal mengadukan ulah PT Pertamina kepada Presiden Joko Widodo, jika tidak segera menyesuaikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Danantara Dinilai Mampu Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
- Bank Raya Realisasikan Buyback Senilai 22 Juta Lembar Saham Hingga Desember 2024
- Dukung UMKM Berkembang, Jamkrindo Cetak Ahli Penjaminan
- Gebrakan Baru Skincare Lokal dengan Inovasi Sains dan Teknologi
- Begini Capaian 100 Hari Kerja Kementerian BUMN Dalam Mendukung Asta Cita Prabowo-Gibran
- KAI Batalkan 2 Perjalanan Kereta Api Imbas Banjir di Grobogan