Menhub Budi Minta 1.000 Taksi Listrik Segera Beroperasi, Keren! Ada Tesla Model X
jpnn.com, JAKARTA - Dalam upaya mengatasi polusi udara yang kian memburuk, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, meminta kepada seluruh operator angkutan umum agar bisa menghadirkan kendaraan listrik lebih banyak dan cepat.
Menurut Budi, di sela acara Parade dan Pameran Kendaraan Listrik yang berlangsung di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8). Sejumlah operator angkutan umum sudah setuju untuk menghadirkan transportasi berbasis kendaraan listrik seperti Grab, Gojek dan Blue Bird.
BACA JUGA: Tesla Model 3 Resmi Mengaspal di Indonesia, Harga Rp 1,5 Miliar
Grab dan Gojek sudah ikut andil dalam proyek percontohan percepatan penggunaan kendaraan listrik inisiasi Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama New Energy and Industrial Technology Development Organization (Nedo).
Hasil kerja sama tersebut, mitra pengemudi Grab dan Gojek mendapatkan armada sepeda motor listrik yakni Honda PCX Electric. Sementara Blue Bird, secara bertahap menambah armada taksinya dengan kendaraan listrik lansiran BYD dan Tesla. Terbaru, Blue Bird menggunakan crossover listrik yakni Tesla Model X untuk layanan Silver Bird.
"Saya menyatakan beberapa merek yang sudah sepakat yaitu Blue Bird, Grab, Gojek dan beberapa transportasi lain. Kalian sudah saya undang ke sini jangan cuma 5-10 unit dijalankan, kalau bisa 100 unit atau 1.000 unit. Setuju ya pak," tegas Budi kepada para stakeholder yang hadir.
Melalui percepatan dan gerakan yang lebih masif dalam penggunaan angkutan umum berbasis kendaraan listrik, Budi berharap, udara di Jakarta bisa lebih baik.
"Pasalnya saat ini tingkat polusi udara di Jakarta sudah hampir 70 persen," keluhnya.
"Ini yang kami harapkan agar udara di Jakarta lebih baik dan semoga apa yg kita lakukan ini bisa menjadi kebanggan Indonesia juga," pungkasnya. (mg9/jpnn)
Menhub Budi Karya Sumadi menyatakan sudah ada beberapa operator taksi sepakat menggunakan armada angkutannya dengan kendaraan listrik, diharapkan bisa lebih masif.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Akses Listrik Berkeadilan Dinilai jadi Kunci Ekosistem Kendaraan Listrik
- Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2025 Digelar April, Berikut Info Tiketnya
- Ahli BRIN Mengingatkan Soal Pentingnya BMS Untuk Kendaraan Listrik
- AISI Soroti Tantangan Penetrasi Kendaraan Listrik di Indonesia
- Taksi Kemudi
- PLN Dorong Mahasiswa Menguasai Pengembangan Kendaraan Listrik