Menhub: Jalur Mudik, Masalahnya Itu-Itu Saja

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan EE Mangindaan menuturkan, kemacetan selama mudik lebaran selalu tidak dapat dihindari. Hal itu terjadi lantaran mudik lebaran dilakukan di waktu yang bersamaan.
"Karena memang pada saat yang bersamaan mudik itu dilaksanakan, sehinggaa macet itu tidak bisa dihindarkan," ujar Mangindaan di kantornya, Jakarta, Rabu (6/8).
Berbagai masalah mengenai kemacetan selama mudik lebaran dikatakan Mangindaan, pihaknya sudah berusaha melakukan antisipasi. Seperti menertibkan pasar kaget maupun pasar di sepanjang jalur Pantura, yang tepat berada di pinggir jalan.
Namun tetap saja kemacetan tak dapat dihindari lantaran banyaknya kendaraan yang melintas di waktu yang bersamaan, serta lebar jalan yang tidak bertambah.
"Setiap mau lebaran pasti masalahnya itu-itu saja, kita sudah coba atasi. Seperti di simpang Jomin, Pejagan maupun menertibkan pasar-pasar yang ada di pinggir jalan," tutur Mangindaan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan EE Mangindaan menuturkan, kemacetan selama mudik lebaran selalu tidak dapat dihindari. Hal itu terjadi lantaran mudik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penyelundupan 167 Bal Baju Bekas Asal Malaysia Digagalkan Berkat Sinergi Antarinstansi
- Soal Gelombang PHK Massal di Industri Tekstil, Sihar Sitorus Soroti Faktor Penyebab & Dampak Regulasi
- Alhamdulillah, Kabar Baik Bagi ASN dari Presiden Prabowo,THR Cair 100 Persen
- Dapat Penghargaan dari UNS, Mentan Amran Ikuti Jejak BJ Habibie
- Raker Bareng Kementan, Anggota Komisi IV DPR Singgung Kesejahteraan Petani & Harga Cabai Rawit
- Anggota Brimob Tembak Warga di Sulut, Legislator NasDem: Polri Harus Menindak Pelaku dengan Tegas