Menhub: Jangan Sampai Seperti di Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pembangunan light rail transit (LRT) sangat ideal untuk kota yang berkembang seperti Palembang.
Menurut Budi, kota Palembang belum macet dan dimungkinkan untuk melakukan kegiatan-kegiatan transportasi yang terstruktur dengan baik.
“Kami ada proyek strategis nasional yang namanya LRT Palembang. Dalam konsep perkotaan yang ideal, seperti inilah yang harus kita lakukan. Di mana kota yang sedang berkembang, kami membangun transportasi massal, yang namanya LRT. Dengan tonggak ini kami bisa memungkinkan melakukan kegiatan-kegiatan transportasi yang terstruktur dengan baik,” ujar Budi.
Budi menambahkan pembangunan LRT Palembang menelan angka yang besar yakni Rp 10 triliun.
Namun, menurutnya angka yang besar ini akan terbayar karena Palembang akan memiliki konsep satu transportasi di suatu kota dengan baik.
Untuk itu dia mengajak 20 orang warga Palembang untuk mensosialisasikan hal ini kepada dunia. Hal ini juga menjadi format bagaimana melibatkan warga kota untuk membangun infrastruktur yang akan berdampak baik dan bermanfaat bagi bangsa Indonesia.
“Saya sangat senang melihat warga kota Palembang sangat antusias. Saya berpesan ini suatu amanah dan anugerah dari negara kepada Palembang jangan disia-siakan. Ini menjadi suatu legacy bagi palembang. Kedepannya kota-kota lain akan mengikuti. Jangan sampai seperti Jakarta, setelah mengalami kemacetan baru dibangun,” tutur Budi.(chi/jpnn)
Hal ini juga menjadi format bagaimana melibatkan warga kota untuk membangun infrastruktur yang akan berdampak baik dan bermanfaat bagi bangsa Indonesia.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Gubernur Sumsel Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur Kabupaten/Kota lewat Bangubsus
- Gubernur Herman Deru Tekankan Penyaluran Bangubsus untuk Pembangunan Infrastruktur
- Pemprov Jateng Siap Gelontorkan Rp 1,2 Triliun untuk Bantuan Keuangan Desa
- Meraup Untung dari Kemacetan Arus Mudik, Pedagang Kopi Keliling Berseliweran
- Gubernur Herman Deru Minta Pembangunan Infrastruktur Jadi Prioritas
- Mudik Lebaran 2025, Demul Pastikan Infrastruktur Jabar Relatif Sudah Bagus