Menhub Lirik Potensi Alam di NTB

Menhub Lirik Potensi Alam di NTB
Ilustrasi. Foto: dok.JPNN

Bupati Dompu Bambang M.Yasin dan Wakil Wali Kota Bima Arahman Haji Abidin pun mengamini hal tersebut.

"Kami di sini ada jagung, bawang merah dan kambing yang bisa menjadi komoditas. Bima dan Dompu sama-sama punya kambing sebagai komoditas," ujar Yasin.

Saat ini untuk pengelolaan Pelabuhan Bima dilakukan  Kantor Kesyahbandaran dan Otorita Pelabuhan dan Pelindo III.

Menurut Budi diperlukan peningkatan koordinasi antara keduanya agar lebih kompak dalam pelaksanaan kerja.

"Di sini pengelola ada dua, Pelindo dan KSOP. Nanti kita jadikan satu (koordinasi). Supaya manajemen bagus. Karena kita ingin sekali semuanya baik. Di sini kehidupan pertanian bagus, maka harus diperbaiki kita harus kompak," katanya.

Budi berharap Pelindo III memiliki alat bongkar muat (crane) sehingga bisa meningkatkan produktivitas kerja hingga tiga kali lipat.

Dia mengatakan, peningakatan produktivitas akan menjalankan roda perekonomian sehingga Pelabuhan Bima bisa menjadi pelabuhan multifungsi. (flo/jpnn)


BIMA--Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi takjub dengan potensi alam yang besar di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Menurutnya, potensi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News