Menhub Luncurkan Gerakan Nasional Kembali ke Angkutan Umum, Palembang jadi Percontohan
jpnn.com, PALEMBANG - Masyarakat Palembang dan sekitarnya kini bisa menikmati kemudahan mengakses transportasi umum seperti light rail transit (LRT), bus rapid transit (BRT) dan angkutan kota (angkot) yang sudah saling terintegrasi.
Kemudahan itu tidak hanya dari sisi fisik atau perpindahan antarmoda, tetapi juga dari sistem pembayaran (tiketing).
Bahkan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjajal langsung layanan angkutan massal yang sudah terintegrasi tersebut pada Minggu (27/2).
Menhub Budi Karya menggunakan LRT dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II turun di Stasiun Garuda Dempo.
Dari Stasiun Garuda Dempo, Menhub berpindah menggunakan angkot atau oplet menuju Stasiun LRT Bumi Sriwijaya untuk menghadiri peluncuran 'Gerakan Nasional Kembali ke Angkutan Umum'.
“Naik angkutan umum di Kota Palembang sekarang semakin nyaman dan bisa diandalkan. Harga terjangkau, aksesnya mudah, tidak macet, mengurangi tingkat kecelakaan, dan lebih ramah lingkungan,” ujar Menhub Budi Karya.
Menhub juga menyampaikan Gerakan Nasional Kembali Ke Angkutan Umum merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mengembangkan angkutan umum berbasis jalan dan rel di kawasan perkotaan.
Melalui gerakan ini, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengajak masyarakat untuk mengutamakan penggunaan angkutan umum ketimbang kendaraan pribadi dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari.
Menhub Budi Karya meluncurkan Gerakan Nasional Kembali ke Angkutan Umum di Kota Palembang, Minggu (27/2). Simak harapannya
- Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas
- Remaja Tewas di Palembang Ternyata Diracun dengan Potas, Pelakunya Tak Disangka
- Mahasiswa Desak KPK Periksa Bupati Daerah Ini
- Polrestabes Palembang Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan Bermotif Minum Jamu
- Penganiaya Dokter Koas Ternyata Honorer BPJN Sumsel, Statusnya Belum Dipecat
- Kemenhub Buka Posko Pusat Angkutan Natal dan Tahun Baru, Ini Pesan Wamenhub Suntana