Menhub Perintahkan Anak Buahnya Tingkatkan Kewaspadaan
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memerintahkan anak buahnya untuk meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan di titik simpul transportasi seperti terminal, stasiun, pelabuhan dan bandara serta jalur-jalur transportasi yang strategis.
Hal ini disampaikan Budi menanggapi peristiwa ledakan yang terjadi di Surabaya pada Minggu (13/5) pagi tadi.
"Saya telah memerintahkan kepada para Direktur Jenderal di Kementerian Perhubungan untuk meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan pada simpul transportasi, terlebih saat ini akan menghadapi masa angkutan Lebaran," tegas Budi.
Budi juga menyampaikan pesan kepada para pengguna jasa transportasi agar tenang dan tidak terpengaruh atas peristiwa ledakan yang terjadi hari ini di Surabaya.
"Saya himbau kepada para penumpang angkutan baik moda darat, laut, udara maupun kereta api agar tetap tenang dan tidak terpengaruh. Saya percaya pihak Kepolisian akan mengusut tuntas peristiwa kekerasan yang terjadi dan akan menjaga stabilitas keamanan di sektor transportasi," tutur Budi.
Budi juga menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban dalam peristiwa ledakan yang terjadi di Surabaya itu. (chi/jpnn)
Budi juga menyampaikan pesan kepada para pengguna jasa transportasi agar tenang dan tidak terpengaruh atas peristiwa ledakan yang terjadi hari ini di Surabaya.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Mantap, Bluebird Catat Pendapatan Rp 3,66 Trilun Pada Kuartal Ketiga 2024
- Kongres APAO 2024, Kemenparekraf Sebut Sektor Ini Memberi Dampak Ekonomi Positif
- ISIS Serang Gereja di Tengah Kebaktian, 25 Orang Jadi Korban
- Ini Rekomendasi TRUE Initiative untuk Maksimalisasi Reduksi Emisi Sektor Transportasi
- Mbak Rerie: Keselamatan Transportasi Harus jadi Perhatian Bersama
- Buruan Daftar! Program S2 PTDI-STTD Bakal Ditutup 10 Maret