Menhub Perintahkan Tim Dirjen Udara Tinjau Bandara Djalaludin
Kamis, 30 Mei 2013 – 21:55 WIB
JAKARTA - Kondisi runway Bandara Djalaludin Gorontalo yang semakin parah dan membahayakan keselamatan penerbangan mendapat perhatian pemerintah pusat. Meski baru mendapatkan informasi tersebut, namun Menteri Perhubungan EE Mangindaan berjanji akan segera mengambil langkah cepat dalam mengatasi masalah itu. "Tim Dirjen Hubud akan mengecek ke sana (Gorontalo). Bila perlu ada tim ke lapangan langsung. Masalah ini tidak boleh dibiarkan berlama-lama. Prinsipnya keselamatan penerbangan (penumpang) menjadi prioritas utama," bebernya.
"Terimakasih atas informasi ini. Saya sudah meneruskannya kepada Dirjen Perhubungan Udara (Hubud)," kata Mangindaan yang dihubungi media ini, Kamis (30/5).
Dia menegaskan, telah memerintahkan Dirjen Hubud untuk mengirimkan tim ke Gorontalo mengecek kondisi tersebut. Hal ini untuk menjaga kenyamanan dan keselamatan penumpang serta menjaga jangan sampai airlines menutup penerbangan ke Gorontalo.
Baca Juga:
JAKARTA - Kondisi runway Bandara Djalaludin Gorontalo yang semakin parah dan membahayakan keselamatan penerbangan mendapat perhatian pemerintah pusat.
BERITA TERKAIT
- Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani