Menhub: Sudah ada Operator Kapal yang Berminat
jpnn.com, SUMATERA SELATAN - Pelabuhan Peti Kemas Sabang atau dikenal sebutan CT3 bisa menjadi pelabuhan transhipment, sehingga barang dari Sumatera bisa dibawa ke luar negeri melalui pelabuhan ini.
Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau terminal CT3 dalam persiapan acara puncak Sail Sabang 2017.
"Kalau bisa jadi pelabuhan transhipment akan menarik, secara teknis bagus dan lokasi strategis, Pelabuhan CT3 merupakan pelabuhan alam dengan kedalaman 20 meter sehingga tidak membutuhkan pembangunan dan perawatan sebagaimana pelabuhan lainnya di Indonesia," jelas Budi.
Bila menjadi pelabuhan transhipment, kata Budi, maka salah satu alternatif pergerakan arus barang dari beberapa daerah di Sumatera khususnya bisa melalui pelabuhan Sabang CT3, lalu kemudian akan dibawa lagi ke luar negeri dengan kapal yang lebih besar.
Saat ini menurut Budi sudah ada operator kapal yang berminat menjadikan Pelabuhan CT3 sebagai transhipment.
"Makanya saya datang ke sini untuk melihat langsung pelabuhan ini, sudah ada operator kapal yang berminat dengan pelabuhan sabang ini," tandas Budi.(chi/jpnn)
Bila menjadi pelabuhan transhipment, maka salah satu alternatif pergerakan arus barang dari beberapa daerah di Sumatera khususnya bisa melalui pelabuhan Sabang.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Pemerintah Tingkatkan Pengawasan Kapal yang Berlayar ke Luar Negeri
- Pertamina Hadirkan Kapal untuk Berdayakan Nelayan di Natuna
- Staff Ahli Menkomarves Soroti Penyebab Banyaknya Kapal Ditahan Selama Inspeksi PSC
- Waduh, 2 Kapal Asing Mengeruk Pasir Laut Indonesia, Negara Rugi Rp223 Miliar
- KPKNL Jakarta V Dilaporkan ke Ombudsman, Masalah Apa?
- TNI AL dan Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Kapal LCT CITA XX