Menhub Targetkan Angkutan Bus 90 Persen Laik Operasi

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menargetkan 90 persen angkutan bus laik operasi pada masa angkutan lebaran 2017.
Saat ini sebanyak 70 persen angkutan bus sudah laik operasi setelah sebelumnya dilakukan uji kelaikan.
"Sekarang ini masih 70 persen yang laik jalan, tapi ini kan tiap hari di semua terminal kita minta dukungan Dishub untuk melakukan (ramp check), harapannya itu mencapai 90 persen dalam 1-2 hari ini," kata Budi usai meninjau Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Selasa (20/6).
Ditegaskan Budi angkutan bus yang tidak lulus uji kelaikan atau ramp check akan diberi sanksi larangan beroperasi.
"Sanksi sebelum mudik tidak boleh beroperasi, kembali ke pool (garasi bus) untuk diperbaiki nanti baru kita lihat lagi," tutur Budi.
Terkait sistem ticketing bus yang belum bisa dilakukan secara online, Budi berjanji akan segera mengundang Organda untuk berdiskusi. Untuk itu Budi meminta waktu enam bulan untuk menyelesaikan persoalan ini.
"Organda masih ingin mengelola, tapi sekarang ini kurang legitimasinya kita kasih waktu, dalam hal nanti sudah tidak bisa kita akan serahkan (pengelolaan bus) ke swasta, (lebaran) tahun depan pasti (diterapkan), kasih waktu enam bulan," tandas Budi.(chi/jpnn)
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menargetkan 90 persen angkutan bus laik operasi pada masa angkutan lebaran 2017.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Polda Jateng: Lonjakan Arus H+1 hingga H+3 Jadi Anomali Mudik Lebaran 2025
- Rest Area Penuh saat Arus Mudik Lebaran, Begini Cara Mengatasinya
- 8 Orang Meninggal Dunia Akibat Laka Lantas Selama Arus Mudik Lebaran di Aceh
- Contraflow dari KM 36 Hingga KM 70 Tol Jakarta-Cikampek
- Volume Kendaraan Meningkat, Polisi Mulai Lakukan One Way di Tol Kalikangkung hingga Bawen
- One Way Nasional GT Cikatama – Kalikangkung sampai Jam Berapa?