Menhub Yakin Pengoperasian Bandara Kualanamu Lancar
Sabtu, 20 Juli 2013 – 02:05 WIB
JAKARTA--Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan mengungkapkan, Bandara Kualanamu, Deliserdang, Sumut, akan mulai beroperasi sejak 25 Juli 2013 mendatang. "Ðari tujuh persen pekerjaan yang belum selesai, dua persen berkaitan dengan persiapan operasi dan lima persen berupa pembangunan sarana penunjang yang belum selesai," katanya.
"Kita optimis, pengoperasian bandara baru (Bandara Kualanamu) pengganti Bandara Polonia ini tidak akan mengalami kendala berarti," ungkap Mangindaan di Jakarta, Jumat (19/7).
Ia mengatakan, saat peninjauan yang dilakukan dirinya bersama Menteri PU Djoko Kirmanto dan Anggota Komisi V DPR RI beserta jajaran, pada awal bulan ini, terungkap bahwa pembangunan Bandara itu sudah selesai 93 persen.
Baca Juga:
JAKARTA--Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan mengungkapkan, Bandara Kualanamu, Deliserdang, Sumut, akan mulai beroperasi sejak 25 Juli 2013
BERITA TERKAIT
- BTN Raih Penghargaan di Ajang LinkedIn Talent Awards
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024
- Pegadaian Gelar Media Awards 2024, Puluhan Jurnalis Raih Penghargaan
- Pertamina Regional Indonesia Timur Raih Penghargaan Internasional Best Practice GCSA 2024
- Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Penting Cegah Efek Negatif Urbanisasi Bagi Desa