btn close ads

Menhut dan Titiek Soeharto Kunjungi Titik Nol Sabang, Ikon Aceh untuk Negeri

Menhut dan Titiek Soeharto Kunjungi Titik Nol Sabang, Ikon Aceh untuk Negeri
Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni mendampingi Komisi IV DPR RI ke Pulau Weh, Sabang, Aceh. Foto: dok Kemenhut

"Kunjungan kerja reses komisi IV, saya senang sekali dapat menginjakkan kaki di Titik Nol untuk pertama kalinya, senang sekali bisa berada disini melihat tugu yang fenomenal, mudah-mudahan bisa kembali ke sini dengan wajah yang lebih bagus lagi," ujar Titiek Soeharto.

Titiek lantas menyoroti terkait waktu migrasinya burung-burung yang melintasi wilayah Indonesia. Menurutnya hal ini perlu dipromosikan lantaran menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

"Bagaimana ternyata sebagai tempat singgah dari migrasi burung-burung, kemarin lihatnya di Nasional Geografi aja ternyata itu dia mampirnya di Indonesia. Itu harus dipromosikan, kapan dia mampirnya itu, kan, rutin. Nah pada saat itu dipromosikan supaya wisatawan bisa ke sini," tutur Titiek. (flo/jpnn)

Ketua Komisi IV DPR RI Titiek Soeharto mengaku senang dapat berkunjung ke titik nol kilometer Sabang.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News