Menhut Minta Pembakar Lahan di Riau Ditindak Tegas
Kamis, 20 Juni 2013 – 16:24 WIB
JAKARTA - Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan meminta aparat keamanan di Riau menindak tegas pelaku yang membakar lahan dan hutan. Namun, ia sendiri tidak dapat menjelaskan siapa pelaku atau perusahaan yang diduga melakukan aksi pembakaran itu.
"Kita tidak salahkan si A, si B. Kalau ada yang langgar kita minta tindak tegas. Kalau ada yang disinyalir kebakaran akibat pembukaan lahan dengan cara membakar atau land clearing, kita minta aparat untuk tindak tegas," kata Zulkifli di kompleks kantor Presiden, Jakarta, Kamis, (20/6).
Sembari mencari pelakunya, Zulkifli juga mengimbau untuk masyarakat dan pemerintah daerah setempat untuk bersama memadamkan api. Meskipun, ia mengaku tidak mudah memadamkan api di lahan gambut.
"Kita tidak omong perusahaannya, tapi mari kita bersama-sama padamkan," tegas Zulkifli.
JAKARTA - Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan meminta aparat keamanan di Riau menindak tegas pelaku yang membakar lahan dan hutan. Namun, ia sendiri
BERITA TERKAIT
- Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
- Benahi Sistem Transportasi Nasional, Presiden Bentuk Ditjen Integrasi & Multimoda di Kemenhub
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Menunggu Pengumuman Kelulusan PPPK 2024
- Saksi Ahli Sidang Timah Sependapat Kerugian Negara Hanya Bisa Dihitung BPK
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Baju Seragam SD dan Sapu Ijuk Dikembalikan
- Bea Cukai Semarang Serahkan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Rokok Ilegal ke Kejaksaan