Menhut Raja Juli Bertemu Perwakilan CSO, Bahas Soal Pengelolaan Hutan Adat
![Menhut Raja Juli Bertemu Perwakilan CSO, Bahas Soal Pengelolaan Hutan Adat](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2025/01/03/menteri-kehutanan-menhut-raja-juli-antoni-di-kantornya-jakar-aoyr.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni menerima perwakilan organisasi sipil atau Civil Society Organization (CSO), seperti Badan Registrasi Wilayah Adat (BRWA), Aliansi Masyarakat Adat (AMAN), dan Perkumpulan HuMa, di kantornya, Jakarta, Jumat (3/1) ini
Pertemuan dilaksanakan demi membahas kerja sama pengelolaan wilayah hutan adat bersama masyarakat lokal.
Raja Juli mengatakan Kementerian Kehutanan sebenarnya terbuka bekerjasama dengan berbagai pihak termasuk CSO dan NGO menyelesaikan masalah hutan.
"Saya tahu persis keterbatasan pemerintah baik dari sumber daya, dari segi manusia maupun pendanaan. Approach-nya harus diubah juga," ujar kata Menhut.
Raja Juli bahkan mengaku siap menerima kritik dari CSO dan NGO, termasuk diajak diskusi menyikapi permasalahan hutan di Indonesia.
"Saya terbuka untuk diskusi dan mendapat kritik, kita sama-sama cari titik temu dimana," kata eks Plt Wakil Kepala Otorita IKN itu.
Raja Juli setelah pertemuan memerintahkan Plt Sekjen Kementerian Kehutanan Mahfudz menindaklanjuti hasil dialog bersama CSO dan NGO.
Selain itu, Raja Juli meminta pegawai di Kemenhut membentuk satuan tugas (satgas) demi mewujudkan koordinasi intens dengan CSO dan NGO.
Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni menerima perwakilan organisasi sipil, Jumat (3/1). Apa yang dibahas?
- Setelah Terputus 5 Tahun, Kemenhut dan WWF-Indonesia Kembali Kerja Sama
- Komitmen Dukung Program Prabowo, Menhut & Mentan Tanam Padi Gogo di Lahan Kering
- Jengah, Prabowo Cabut Izin 18 Perusahaan yang Abai dengan Kewajibannya
- Peresmian Kuil Hindu, Kemenhut Meminjamkan 2 Gajah Buat Acara Penyucian
- Temui Irfan Hakim di Bekasi, Menhut Raja Juli: Mengharukan
- Merayakan Imlek di Vihara Amurva Bhumi, Raja Juli Tanam Delapan Pohon Karet