Menikah, Jessica Iskandar Ambil Cuti Panjang

jpnn.com - JAKARTA -- Dikabarkan telah menikah, Jessica Iskandar sudah mulai cuti dari berbagai program acara yang biasa dipandunya. Seperti di acara variety show pagi hari di sebuah stasiun televisi swasta, Jessica tidak terlihat dalam acara tersebut.
"Untuk nikah belum tahu, sekarang dia (Jessica) lagi cuti panjang," ungkap salah satu sahabat Jessica, Ajun Prawira saat ditemui di Studio Guet, Jakarta Selatan, Kamis (27/2).
Namun, kabar kebenaran Jessica memang telah melangsungkan pernikahan diungkapkan salah satu kru produksi variety show itu. Sebab itu, wanita kelahiran Jakarta itu cuti dari seluruh aktivitas di dunia hiburan.
"Dia cuti tiga bulan. Soal nikah ya pasti, dia sudah nikah. Waktu itu pakai cincin. Dia tiga bulan izin buat nyiapin resepsi. Tapi enggak tahu kapan," ungkap pria yang tak ingin disebutkan nama tersebut. (jdn/jpnn)
JAKARTA -- Dikabarkan telah menikah, Jessica Iskandar sudah mulai cuti dari berbagai program acara yang biasa dipandunya. Seperti di acara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bernadya Segera Gelar 'Untungnya, Untungnya Malaysia Tour 2025'
- Dituduh Menjauhkan Anak dari Paula Verhoeven, Baim Wong: Dia Manipulatif Semuanya
- Ustaz Derry Sulaiman Beberkan Perjalanan Spiritual Bobon Sebelum Masuk Islam
- Banyak Figur Publik Minta Bantuan Jadi Mualaf, Ustaz Derry Sulaiman: Bukan Islamisasi
- Tanggapan Ustaz Derry Sulaiman Setelah Richard Lee Hingga Bobon Santoso Jadi Mualaf
- Dimas Supartono Bangkitkan Lagi Lagu Ciptaan Mendiang Ayahnya, Seandainya