Menikah Secara Siri, Yuyun Sukawati Bakal Ajukan Isbat Nikah Terhadap Fajar Umbara

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Yuyun Sukawati akan mengajukan permohonan sidang isbat nikah agar dapat bercerai secara sah dengan suaminya, Fajar Umbara.
Sebab, bintang sinetron Tuyul dan Mbak Yul tersebut hanya menikah secara siri dengan kakak Anggy Umbara itu.
Yuyun Sukawati telah mantap untuk mengakhiri biduk pernikahannya dengan Fajar.
"Gugat cerai harus isbat nikah dulu baru kami masukkan gugatan itu (cerai)," ujar kuasa hukum Yuyun, Sudarmanto, saat dihubungi awak media, Selasa (18/5).
Namun pengajuan sidang isbat nikah tersebut akan dilakukan setelah proses hukum di Polres Cirebon usai.
Pasalnya, Yuyun melaporkan Fajar Umbara atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialaminya.
"Setelah berjalan kami akan melakukan isbat nikah," tutur Sudarmanto.
Tak hanya Yuyun, putra sematawayangnya, HAW, turut menjadi korban kekerasan dari ayah sambungnya tersebut.
Adapun dugaan KDRT itu telah dilaporkan oleh Yuyun Sukawati ke Polres Cirebon Kota dan Polres Tangerang Selatan.
Kekinian, Fajar telah ditahan di rumah tahanan (rutan) Polres Tangerang Selatan atas dugaan penganiayaan dan kekerasan terhadap putra sambungnya. (mcr7/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Aktris Yuyun Sukawati akan mengajukan permohonan sidang isbat nikah agar dapat bercerai secara sah dengan suaminya, Fajar Umbara.
Redaktur & Reporter : Firda Junita
- Paula Verhoeven Mengaku Jadi Korban KDRT, Baim Wong Merespons Begini
- Film Samawa Segera Tayang di Bioskop, Begini Sinopsisnya
- Bintangi Film Samawa, Badriyah Afiff Bilang Begini
- Suami Paksa Istri Aborsi Kandungannya
- Pria di Sindangkerta Lakukan Penyiraman Air Keras kepada Istri, Ini Masalahnya
- Kemensos dan Kementerian PPPA Bentuk Tim untuk Melindungi Perempuan dan Anak