Menikmati Kisah Patah Hati
Aku atau Dia Rilis 28 Oktober
Jumat, 15 Oktober 2010 – 08:38 WIB
JAKARTA -- Pengalaman patah hati memiliki unsur cerita yang kuat dalam sebuah film. Rasa sedih, kecewa, terluka, dan beragam sisi emosional menjadi ramuan yang unik ketika dihadirkan dalam cerita. Hal itulah yang diangkat dalam film Aku atau Dia, sekuel film komedi romantis Heart-Break.com (2009). Film yang akan gala premiere besok (16/10) itu mengisahkan pengalaman patah hati karakter Julie Estelle, 21, dan Rizky Hanggono, 29. Davi adalah anak yang cerdas dan cemerlang di kampus, tapi oportunis. Dia akan segera mengambil kesempatan yang ada di depan mata tanpa memikirkan akibatnya. Termasuk ketika bosnya, Amara (Aline Adita), memanfaatkan keinginannya menjadi pengacara terkenal.
Dalam film yang disutradarai Affandi Abdul Rachman tersebut, Julie berperan sebagai Noviria Isman atau Novi. Novi adalah kekasih dari Davi (Rizky Hanggono). Keduanya dikenal sebagai pasangan serasi di kampus mereka. Kisah kasih mereka berjalan hingga lulus kuliah. Novi sangat mencintai Davi dan berusaha terus mendukung setiap langkah kekasihnya itu.
Baca Juga:
Begitu lulus kuliah, Novi rela pindah ke Jakarta dari Bandung agar tetap dekat dengan kekasih hatinya yang tinggal di ibu kota tersebut. Dia ingin, hubungan yang terjalin empat tahun itu berjalan sempurna. Dia menjadi sosok yang sangat penurut jika sudah berhubungan dengan Davi.
Baca Juga:
JAKARTA -- Pengalaman patah hati memiliki unsur cerita yang kuat dalam sebuah film. Rasa sedih, kecewa, terluka, dan beragam sisi emosional menjadi
BERITA TERKAIT
- Indonesia Game Festival 2024 Bakal Digelar di ICE BSD, Ada JKT48 & Bernadya
- Irene Red Velvet Pecahkan Rekor, Album Like A Flower Kuasai Tangga Lagu Dunia
- GIGI dan Koplo Panturas Hibur Malam Tahun Baru di Episode Gading Serpong
- Kolaborasi 6 Artis Muda dalam Proyek Artist Inc.
- Women From Rote Island Bisa Jadi Peluang Emas Perfilman Indonesia
- Bernyanyi Bahasa Arab untuk Pertama Kali, Anggun Menuai Pujian