Meninggal Setelah Tersengat Belasan Tawon
jpnn.com, BONDOWOSO - Nahas benar nasib Dedi Irawan, 35, asisten operator alat berat, di Bondowoso, Jatim.
Dedi meninggal karena sengatan tawon dalam jumlah banyak saat menjalankan alat berat di Desa Kalianyar, Ijen.
Kebetulan, dia bertugas membersihkan puing-puing longsor di wilayah PTPN XII Blawan.
Kapolsek Ijen AKP Hadi Siswoyo menyatakan, korban saat itu tengah mengoperasikan backhoe di Dusun Blawan, Desa Kalianyar.
Dedi bersama tiga petugas lainnya. Tiba-tiba, ada tawon yang menyengat. Jumlahnya sangat banyak.
"Lantas, korban dibawa ke Puskesmas Ijen," jelasnya.
Kepala Puskesmas Ijen drg Rudi Ismoyo membenarkan adanya kejadian tersebut. Korban meninggal karena sengatan tawon.
"Korban sudah kami tangani secara medis. Setelah beberapa jam dilakukan tindakan observasi, yang bersangkutan sudah lepas dari masa kritis," terangnya.
Korban diserang tawon dalam jumlah banyak saat tengah mengoperasikan alat backhoe.
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun