Menit 98, Miranda Bawa Atletico Ungguli Madrid
Sabtu, 18 Mei 2013 – 04:52 WIB
MADRID - Miranda menjadi pembuka asa Atletico Madrid untuk merebut gelar juara Copa Del Rey musim ini. Pemain plontos tersebut sukses mencetak gol lewat tandukan di menit kedelapan babak tambahan waktu pertama dalam laga yang digeber di Santiago Bernabeu itu. Mereka juga bisa menyamai rekor Deportivo La Coruna. Super Depor, julukan Deportivo adalah klub terakhir yang bisa mengalahkan Madrid di partai final Copa Del Rey di Bernabeu. Itu terjadi pada musim 2000/2001 silam.
Miranda sukses menanduk bola memanfaatkan umpan crossing dari sisi kiri pertahanan Madrid. Dia berhasil mendahului kiper Madrid Diego Lopez yang hanya bisa menangkap angin.
Meski belum usai, gol tersebut setidaknya bisa memberi asa bagi Atletico untuk memupus rekor buruk atas Madrid. Maklum, dalam 14 tahun terakhir, Atletico tak pernah bisa mengalahkan El Real.
Baca Juga:
MADRID - Miranda menjadi pembuka asa Atletico Madrid untuk merebut gelar juara Copa Del Rey musim ini. Pemain plontos tersebut sukses mencetak gol
BERITA TERKAIT
- Shin Tae Yong Merasakan Tekanan Menjelang Indonesia vs Arab Saudi
- Ini Permasalahan Arab Saudi Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Pelatih Arab Saudi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan