Menit Ketiga, Gol Sneijder Dianulir

Menit Ketiga, Gol Sneijder Dianulir
Suporter Belanda tampak di Stadion GBK, Jakarta, Jumat (7/6). Foto: Ricardo/JPNN
JAKARTA - Belanda membuktikan janjinya bermain total football. Tim Oranye- julukan Timnas Belanda- langsung tancap gas ketika dalam laga persahabatan kontra Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (7/6).

Laga baru memasuki menit ketiga, Timnas Belanda sudah mencetak gol. Robin Van Persie menanduk bola hasil umpan silang yang meluncur deras ke penjagaan kiper Timnas Kurnie Mega. Sempat muntah, bola langsung disambar Wesley Sneijder.

Sayang, gol yang dijaringkan pemain Galatasaray tersebut dianulir wasit. Mantan pemain Inter Milan itu terperangkap offside.

Di menit kelima, Van Persie kembali mengancam gawang Meiga. Memanfaatkan umpan daerah, striker Manchester United tersebut langsung menendang bola. Sayang, tendangan mantan penggawa Arsenal itu hanya menerpa jarring luar gawang Kurnia Meiga.

JAKARTA - Belanda membuktikan janjinya bermain total football. Tim Oranye- julukan Timnas Belanda- langsung tancap gas ketika dalam laga persahabatan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News