Menjelang Akhir Masa Jabatan, Sutarmidji Fokus Memperbaiki Jalan Provinsi di Daerah

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Sutarmidji Fokus Memperbaiki Jalan Provinsi di Daerah
Gubernur Kalbar Sutarmidji (Antara/Rendra Oxtora)

Ruas jalan penghubung Kayong Utara menuju Pontianak itu, masih membutuhkan perbaikan sekitar 3,7 kilometer sehingga konektivitas kabupaten dan kota ke ibu kota provinsi lebih cepat dan lancar.

"Jalan Perawas tinggal 3,7 kilometer, mudah-mudahan tahun ini bisa lebih cepat apalagi kalau sudah diaspal kemudian jembatan di Simpang Dua sudah diperbaiki akan lebih cepat," jelas Sutarmidji.

Dia juga menyampaikan ada pembukaan akses jalan Perawas melalui kerja sama TNI, sehingga waktu tempuh dari Pontianak menuju Kayong Utara yang biasanya ditempuh selama 11 jam saat ini sudah bisa diperpendek menjadi 6 jam. "Hanya saja, untuk arus barang belum bisa optimal karena jalan di Simpang Dua tersebut masih kecil," kata dia. (antara/jpnn)

Sutarmidji mengungkap bahwa di akhir masa jabatan sebagai gubernur Kalbar akan fokus memperbaiki jalan provinsi di daerah-daerah itu.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News