Menjelang Akhir Tahun, Pandi Berikan Harga Khusus untuk Domain .id
jpnn.com, JAKARTA - Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (Pandi) memberikan harga khusus untuk nama domain .id menjelang akhir tahun 2023.
Harga khusus untuk dalam rangkan mendukung pertumbuhan 30 juta UMKM Go Digital di Indonesia dan ekonomi digital melalui penggunaan Domain .id yang ada di Indonesia.
Ketua PANDI John Sihar Simanjuntak mengatakan harga tersebut berlaku pada 16-31 Desember 2023. Dia menuturkan bagi masyarakat yang membeli domain itu berkesempatan mendapatkan penawaran menarik.
“Pandi memberikan harga spesial untuk Domain .id di akhir tahun ini yang dapat dibeli melalui Registrar Pandi,” terang John Sihar dalam siaran persnya.
Dia menambahkan selain harga spesial, Pandi juga elaksanakan berbagai program lain seperti program retention, bundling, dan program-program menarik lainnya untuk membantu UMKM Go Digital dengan Domain .id.
"Dengan program-program ini diharapkan juga Domain .id mampu menjadi tuan rumah di negeri sendiri mengalahkan domain lainnya,” katanya.
Menurut dia selain kegiatan promo akhir tahun, Pandi melaksanakan berbagai kegiatan lain dalam rangka meningkatkan penggunaan Domain .id khususnya di kalangan UMKM.
“PANDI telah melaksanakan berbagai program branding dan marketing seperti DomainFest .id, kerja sama dengan berbagai instansi terkait sosialisasi, FGD dan workshop," jelasnya
Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) memberikan harga khusus untuk nama domain .id menjelang akhir tahun 2023.
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Peruri dan BPR Percepat Layanan Keuangan Digital bagi UMKM
- Sebanyak 90 Ribu Pengunjung Hadiri SIAL Interfood 2024
- Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi
- Pengusaha Kecil Pasti Girang, Kementerian UMKM Bakal Sebar Kartu Usaha
- Garudafood Dorong Ekonomi Inklusif, Berdayakan UMKM