Menjelang Debat Terakhir Capres Pemilu 2024, Siti Atikoh: Mas Ganjar Semangat
jpnn.com, JOMBANG - Istri capres Pilpres 2024 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, memastikan suaminya sangat siap menghadapi Debat Kelima Calon Presiden Pemilu 2024 yang akan diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 4 Februari mendatang.
Menurut Atikoh, suaminya yang berpasangan dengan Mahfud Md di Pilpres 2024 memiliki berbagai program tentang kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi yang menjadi tema debat terakhir itu.
“Mas Ganjar semangat,” ujar Atikoh saat ditemui wartawan di Jombang, Jawa Timur, Senin (29/1/2024).
Perempuan yang selalu tampil berjilbab itu pun meyakini Ganjar mampu melakoni debat capres yang akan disiarkan secara langsung oleh berbagai stasiun TV tersebut.
“Bunda (Atikoh membahasakan diri di depan Ganjar, red) yakin ayah pasti akan menjalaninya dengan baik,” katanya.
Atikoh menambahkan dirinya memperoleh berbagai aspirasi dan masukan selama bersafari ke berbagai daerah. Pemegang gelar master kebijakan publik dari Unversitas Tokyo itu pun akan meneruskan aspirasi dan masukan tersebut kepada Ganjar.
Lebih lanjut Atikoh mencontohkan program Ganjar - Mahfud untuk masalah ketnagakerjaan. Mbak Atik -panggilan akrabnya- mengatakan pasangan capres-cawapres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 itu berencna membuka lapangan kerja bagi 17 juta orang.
“Itu juga harus disiapkan dengan SDM yang berkualitas yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan, apa itu mau ekonomi kreatif, apa itu mau di manufaktur, apa atau di sisi yang lain,” katanya.
Siti Atikoh Supriyanti memastikan suaminya, Ganjar Pranowo, sangat siap menghadapi debat terakhir capres Pilpres 2024 pada 4 Februari nanti.
- Saat Hakim MK Cecar KPU-Bawaslu terkait Tuduhan Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- Tutup Mata atas Aduan Ribka Tjiptaning, Sejumlah Komisioner KPU Jabar Diperingatkan DKPP
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Innalillahi, Ibu dari Mahfud MD Meninggal Dunia
- Diperiksa, eks Ketua KPU Sebut Penyidik KPK Tanyakan Hal yang Sama Seperti 5 Tahun Lalu
- Komisi II Bakal Undang Mendagri-KPU Bahas Opsi Pelantikan Kepala Daerah Terpilih